Blokagung — Program Studi Tadris Bahasa Inggris Universitas KH. Mukhtar Syafaat Blokagung kembali mencatatkan prestasi akademik yang membanggakan dengan diraihnya status Akreditasi “Baik Sekali” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK), setelah melewati proses Asesmen Lapangan (AL) yang dilaksanakan pada Kamis – Jum’at, 18-19 Desember 2025 bertempat di Kampus 2 UIMSYA.
Capaian tersebut ditetapkan melalui Surat Keputusan LAMDIK Nomor: 2572/SK/LAMDIK/Ak/s/XII/2025, yang menjadi bentuk pengakuan resmi terhadap mutu penyelenggaraan pendidikan, tata kelola program studi, serta kinerja tridarma perguruan tinggi pada Program Studi Tadris Bahasa Inggris.
Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) Universitas KH. Mukhtar Syafaat Blokagung, Dr. Zulfi Zumala Dwi Andriani, M.A, menyampaikan apresiasi atas capaian tersebut. Ia menegaskan bahwa hasil akreditasi ini merupakan buah dari kerja kolektif dan komitmen bersama dalam menjaga serta meningkatkan mutu akademik.
“Akreditasi Baik Sekali ini merupakan bukti nyata bahwa Program Studi Tadris Bahasa Inggris FTK telah dikelola secara sistematis, akuntabel, dan berorientasi pada peningkatan kualitas berkelanjutan. Capaian ini harus menjadi motivasi untuk terus meningkatkan mutu pembelajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat,” ujarnya.
Senada dengan hal tersebut, Ketua Program Studi Tadris Bahasa Inggris, Bapak Ahmad Faruk, M.Pd, menyampaikan rasa syukur serta terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam proses akreditasi.
“Pencapaian ini merupakan hasil kerja keras seluruh sivitas akademika Prodi Tadris Bahasa Inggris, termasuk dukungan pimpinan universitas dan fakultas, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, alumni, serta para pengguna lulusan. Ke depan, kami berkomitmen untuk terus melakukan penguatan kurikulum, peningkatan kompetensi dosen, serta pengembangan kualitas lulusan agar mampu bersaing di tingkat nasional dan global,” jelasnya.
Akreditasi “Baik Sekali” ini mencerminkan keberhasilan program studi dalam memenuhi standar mutu yang ditetapkan LAMDIK, meliputi aspek visi dan misi, kurikulum berbasis capaian pembelajaran, kualitas sumber daya manusia, sistem penjaminan mutu internal, sarana dan prasarana, serta luaran tridarma perguruan tinggi.
Dengan diraihnya akreditasi tersebut, Program Studi Tadris Bahasa Inggris Universitas KH. Mukhtar Syafaat Blokagung diharapkan semakin kokoh dalam menjalankan perannya sebagai penyelenggara pendidikan calon pendidik bahasa Inggris yang unggul, profesional, dan berkarakter Islami. Universitas KH. Mukhtar Syafaat Blokagung mengucapkan selamat dan sukses atas capaian Akreditasi “Baik Sekali” ini, serta berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas akademik dan layanan pendidikan demi terwujudnya perguruan tinggi yang bermutu dan berdaya saing

